Terjemahan yang Berlaku English عربي

277- BAB PENGHARAMAN INGKAR JANJI

Allah -Ta'ālā- berfirman, "Wahai orang-orang yang beriman! Penuhilah janji-janji." (QS. Al-Mā`idah: 1) Allah -Ta'ālā- juga berfirman, "Penuhilah janji, karena janji itu pasti diminta pertanggungjawabannya." (QS. Al-Isrā`: 34)

Pelajaran dari Ayat:

1) Ingkar janji ialah berkhianat kepada orang lain pada hal yang dipercayakan.

2) Kewajiban memenuhi janji dalam segala hal serta menjauhi khianat dan penipuan.

3) Memenuhi janji termasuk pilar dan penyempurna iman, bahkan ia juga merupakan tanda benarnya iman.

1/1584- Abdullah bin 'Amr bin Al-'Āṣ -raḍiyallāhu 'anhumā- meriwayatkan, bahwa Rasulullah -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- bersabda, "Ada empat sifat, siapa yang memiliki keempatnya maka dia seorang munafik tulen, dan siapa yang pada dirinya terdapat salah satu dari keempat sifat itu maka dalam dirinya terdapat satu sifat kemunafikan hingga dia meninggalkannya; yaitu berkhianat apabila dipercaya, berdusta apabila berbicara, ingkar apabila berjanji, dan keluar dari kebenaran apabila berselisih." (Muttafaq 'Alaih)

Pelajaran dari Hadis:

1) Peringatan dari perbuatan ingkar janji karena termasuk sifat orang munafik.

2) Seorang hamba wajib terus berusaha membersihkan diri dari sifat-sifat tercela yang akan mencampakkannya ke dalam golongan orang-orang fasik dan munafik serta menghias diri dengan sifat-sifat terpuji dan suci yang akan menaikkannya ke dalam golongan orang-orang mukmin yang dekat kepada Allah.

2/1585- Ibnu Mas'ūd, Ibnu Umar, dan Anas -raḍiyallāhu 'anhum- berkata, Nabi -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- bersabda, "Setiap pengkhianat akan memiliki bendera pada hari Kiamat, dan dikatakan, 'Ini adalah pengkhianatan si polan.'" (Muttafaq 'Alaih)

3/1586- Abu Sa'īd Al-Khudriy -raḍiyallāhu 'anhu- meriwayatkan bahwa Nabi -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- bersabda, "Setiap pengkhianat akan memiliki bendera di pantatnya pada hari Kiamat. Bendera itu dikibarkan untuknya sesuai dengan kadar pengkhianatannya. Ketahuilah, tidak ada ingkar janji yang lebih besar daripada ingkar janjinya seorang pemimpin rakyat banyak." (HR. Muslim)

Kosa Kata Asing:

اللِّوَاءُ (al-liwā`): apa yang dibawa dalam perang semisal bendera dan panji.

اِسْتِهِ (istihi): pantatnya.

Pelajaran dari Hadis:

1) Peringatan dari perbuatan ingkar janji karena termasuk dosa besar.

2) Semakin besar suatu pengkhianatan maka besar juga kemaluan dan dosa pelakunya pada hari Kiamat. Orang yang berkhianat kepada satu orang tidaklah sama dengan orang yang berkhianat kepada satu kelompok atau umat. Dari sini dapat diketahui besarnya dosa orang-orang yang berkhianat terhadap umat Islam dengan tujuan memuaskan nafsu serta meraih kepentingan mereka. Allahlah yang akan membuat perhitungan dengan mereka di dunia dan akhirat.

4/1587- Abu Hurairah -raḍiyallāhu 'anhu- meriwayatkan dari Nabi -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- bahwa beliau bersabda, "Allah -Ta'ālā- berfirman, 'Ada tiga jenis orang yang Aku akan menjadi musuh mereka kelak pada hari Kiamat. Yaitu seseorang yang bersumpah dengan-Ku lalu dia mengingkarinya; seseorang yang menjual orang merdeka lalu memakan harganya; dan seseorang yang mempekerjakan seorang pekerja kemudian dia mendapatkan haknya secara sempurna namun dia tidak membayar upahnya.'" (HR. Bukhari)

Kosa Kata Asing:

أعْطَىٰ بِيْ ثُمَّ غَدَرَ: bersumpah dengan Allah pada sesuatu kemudian dia mengingkari janjinya.

Pelajaran dari Hadis:

1) Peringatan keras dari perkara ingkar janji karena hal itu dapat menyebabkan dimusuhi oleh Allah pada hari Kiamat.

2) Peringatan dari melanggar perjanjian karena hal itu bukan sifat orang beriman.